Daftar Isi
bicarafakta.com – Berlibur tentu menjadi keinginan banyak orang. Setalah penat dengan banyaknya aktivitas dan perkerjaan yang menumpuk, Liburan menjadi pilihan banyak orang untuk beristirahat dan menenangkan diri. Ada banyak hal yang perlu dipersiapkan jika kalian ingin pergi berlibur. Mulai dari biaya, alat transportasi yang akan digunakan hingga hotel untuk tempat menginap selama berlibur.
Kebanyakan dari kita saat ingin berlibur tentu mencari hotel yang nyaman tapi dengan harga yang terjangkau. Karena banyaknya biaya yang harus dikeluarkan untuk berlibur. Mencari hotel murah akan membantu untuk mengurangi biaya yang kita keluarkan. Tapi selain mencari hotel yang murah dengan harga terjangkau kita juga harus mempertimbangkan apakah kita akan nyaman di hotel tersebut atau tidak.
Apalagi jika ini merupakan pengalaman pertama kalian liburan ketempat yang jauh. Cobalah bertanya pada teman kalian yang sebelumnya sudah pernah berlibur ke destinasi tujuan yang ingin kalian datangi. Atau kalian bisa melihat review hotel dari situs online penyewaan hotel untuk memperoleh informasi tentang hotel yang akan kalian pilih.
Mendapatkan harga hotel yang murah dapat dikatakan susah-susah gampang. Itu memang sulit tapi bukan berarti kalian tidak bisa mendapat hotel dengan harga terjangkau. Apalagi kadang kala harga booking hotel sangat cepat berubah tergantung berapa banyak tingkat permintaan untuk menginap.
Sebagai panduan, kalian dapat mencoba mengikuti tips dan trik berikut ini untuk mendapatkan hotel dengan harga yang murah tapi juga nyaman.
1. Membandingkan harga hotel melalui situs Skyscanner
Sykycanner dapat membantu anda membandingkan harga tiap hotel dari berbagai situs online. Jadi secara ringkas berbagai situs penyewaan hotel akan menjadi satu. Skyscanner akan mengurutkan mereka mulai dari harga yang paling murah hingga termahal. Jadi kalian bisa mendapatkan hotel yang tidak hanya bagus tapi juga nyaman. Tentunya dengan harga terjangkau.
Bila kalian menggunakan Skyscanner maka kalian tidak perlu lagi untuk membuka situs online penyewaan hotel satu persatu. Sangat efektif bukan?
2. Carilah hotel yang baru buka atau hotel yang sedang mengadakan promosi
Selain mencari penginapan melalui situs Skyscanner kalian juga bisa melakukan riset mengenai hotel yang baru buka di tempat destinasi tujuan anda. Biasanya jika itu adalah hotel baru makan akan ada banyak promo. Mulai dari diskon potongan harga 50% atau kalian juga dapat menginap secara gratis nantinya.
3. Mencari hotel yang tidak ada di internet.
Sebenarnya ada juga hotel yang tidak berpartisipasi dalam website pencarian online. Cobalah untuk meminta rekomendasi dari teman kalian yang memang memiliki hobi traveling. Selain itu kalian juga bisa mencari informasi dari koran ataupun review dari blogger treveler. Mengenai hotel-hotel yang murah tapi juga nyaman ditempati. Setelah mendapat hotel yang sesuai, kalian bisa langsung menghubungi pihak hotel secara langsung.
Rata-rata hotel yang tidak ada dalam situs website online memiliki harga yang lebih murah dibandingkan dengan hotel-hotel yang ada pada website online.
4. Menggunakan travel agent
Bila kalian berencana berlibur dengan keluarga kalian. Maka menggunakan travel agent adalah pilihan yang tepat. Biasanya jika semakin banyak jumlah orangnya maka pilihan paketnya semakin beragam. Walau kadang trevel agent memiliki harga yang lebih mahal. Jika kalian bisa melakukan negosiasi yang tepat maka kalian akan mendapatkan harga yang sesuai dengan keinginan kalian.
Itulah 4 tips dan trik yang bisa kalian ikuti untuk mencari penginapan dengan harga yang murah. Selamat berlibur semoga kalian berhasil mendapatkan hotel yang sesuai dengan keinginan kalian tentunya dengan harga yang terjangkau.